Kamis, 22 Januari 2009

Keuntungan Penjualan Hyundai 2008 Merosot 13,9 Persen


SEOUL, JUMAT — Produsen mobil terbesar Korea Selatan, Hyundai Motor Corp (HMC), melaporkan, Kamis (22/1), pendapatan laba bersih di kuartal keempat (tiga bulan terakhir sampai Desember) sebesar 243,6 miliar won (177,6 juta dollar AS) turun 27,9 persen dibanding tahun lalu pada periode yang sama mencapai 338 miliar won.

Sumber dari Hyundai menyebutkan, perusahaan mobil dari Korea Selatan—yang satu grup dengan KIA dan menjadi pabrikan otomotif terbesar kelima di dunia—itu mengatakan, penjualan rata-rata per kuartalnya meningkat 1,1 persen menjadi 8,83 triliun won dari 8,74 triliun won.

Namun, penerimaan laba bersih untuk 2008 merosot 13,9 persen atau 1,45 triliun won, sedangkan penjualan memperoleh sekitar 32,2 triliun won atau 5,1 persen. Dikatakan oleh sumber di Hyundai bahwa pasar mereka tertolong oleh kayanya produk (tahun ini muncul beragam model).

Penjualan Hyundai di saat ekonomi global sedang melemah tertolong oleh kekuatan market di luar negeri, seperti di China dan India, serta adanya pengembangan pasar. Di China, pendapatan tahun lalu mencapai 39 persen, sedangkan di India mencapai 89 persen. Sekalipun begitu, Hyundai tetap akan meluncurkan produk-produk baru dan meningkatkan penjualan.

sumber : www.kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar